Recent Posts

Friday 5 August 2016

TUMIS PARE

Posted by   on


Resep Masak dan Cara Membuat Tumis Pare Cah Daging Sapi yang Enak dan Spesial
Bahan dan Bumbu Untuk Membuat Tumis Pare Cah Daging Sapi yang Enak dan Spesial
Bahan Utama Tumis Pare Cah Daging Sapi

2 buah pare hijau
200 ml air
Minyak goreng secukupnya
100 gram daging sapi
Garam secukupnya
Bumbu Tumis Pare Cah Daging Sapi

2 siung bawang putih
1 sendok makan kecap manis
1 buah cabai merah besar
2 butir bawang merah
1/2 sendok teh merica hitam bubuk
2 sendok makan saus tiram
Cara Membuat Tumis Pare Cah Daging Sapi yang Enak dan Spesial

Cara Menyiapkan Bahan dan Bumbu Tumis Pare Cah Daging Sapi

Pertama-tama iris tipis bawang merah dan bawang putih.
Lalu buang biji cabai merah besar. Jika sudah, iris kasar cabai merah besar tersebut.
Bersihkan daging sapi. Lalu iris memanjang.
Cara Mengolah Pare

Langkah pertama yaitu, ambil pare yang telah anda siapkan. Lalu belah pare menjadi dua bagian.
Kemudian, buang biji pare. Lalu potong-potong dengan ukuran sesuai selera.
Ambil garam secukupnya. Remas-remas pare dengan menggunakan garam tersebut.
Jika sudah, cuci pare sampai bersih.
Ulangi langkah yang sama agar rasa pahit dari pare benar-benar hilang.
Cara Membuat Tumis Pare Cah Daging Sapi

Panaskan wajan di atas kompor menyala. Lalu tambahkan atau masukan 3 sendok makan minyak goreng ke dalam wajan tersebut. Panaskan minyak goreng.
Jika minyak goreng telah panas, masukan bawang merah dan bawang putih. Tumis keduanya sampai layu dan tercium aroma harum.
Setelah itu, masukan cabai merah. Aduk-aduk sampai cabai layu.
Masukan daging sapi. Tumis daging sampai matang dan berubah warna.
Tambahkan air dengan takaran seperti yang telah ditentukan. Aduk merata.
Tambahkan bumbu seperti garam, saus tiram, gula pasir, kecap manis, dan merica bubuk. Aduk-aduk sampai bumbu larut. Masak sampai daging empuk.
Masukan pare yang telah dipotong-potong. Aduk-aduk sampai pare layu.
Masak sampai semua bahan matang dan bumbu meresap.
Apabila telah seperti itu, anda bisa langsung mengangkat dan menyaj

ikannya pada tempat atau piring saji yang telah disiapkan.


No comments:
Write comments

Hey, we've just launched a new custom color Blogger template. You'll like it - https://t.co/quGl87I2PZ
Join Our Newsletter